Pengertian Deskripsi Menurut Para Ahli Yang Sangat Terpercaya Beserta Contoh
Novel Harry Potter mulai dari seri pertama hingga
akhir mempunyai cerita yang sangat menarik dan memuaskan setelah membacanya. Di
Novel ini mendeskripsikan kehidupan yang ada di sekolah sihir.
Karakter-karakter dalam novel ini menggambarkan dengan sangat detail sehingga
bagi siapa saja yang membaca Novel ini akan bisa merasakan berimajinasi
seolah-olah menjadi sosok, gaya bicara, sifat dan lainnya.
Nah yang di atas tadi kita sudah membicarakan tentang
deskripsi dari Novel Harry Potter, terus apakah kalian sudah tau apa itu
deskripsi? Kalau belum yuk baca sampai kebawah.
Pengertian Deskripsi ialah suatu tulisan yang bisa
melukiskan sebuah kisah. Tujuan dari deskripsi ini ialah untuk mengajak pembaca
supaya bisa memahami, menikmati dan merasakan objek yang dibicarakan seperti
suasana hati, orang, aktivitas dan lainnya (tarigan : 1994)
Definisi deskripsi ialah sebuah gagasan wacana yang
berusaha untuk menyediakan suatu hal atau suatu objek pembicara yang akan
membuat objek tersebut seakan-akan para pembaca bisa melihat sendiri objek
tersebut bahkan seolah-olah sedang berada di depan mata kepala dari para
pembaca (keraf : 1995).
Arti Deskripsi ialah untuk memberikan uraian atau
untuk melukiskan (wiyanto : 2004)
Singkat kata, pengertian Deskripsi ialah suatu
pemaparan atau suatau penggambaran dengan kata-kata secara dengan jelas dan
sangat terperinci. Untuk itu Deskripsi juga bisa disebut dengan uraian.
Dengan membaca sebuah tulisan jenis Deskripsi maka
akan membuat kita bisa memahami suatu kondisi, keadaan ataupun hal lainnya
dengan baik maka seolah-olah kita sedang melihat atau mengalami dengan secara
langsung apa yang ada di cerita tersebut.
Contoh paragraf Deskripsi Singkat
tentang Nenek :
Nenekku seorang perempuan yang sudah berumur 72 tahun.
Nenekku mempunyai ramput yang putih lurus terurai hingga ke pundaknya. Walaupun
nenekku sudah tua dan renta akan tetapi dia selalu bersemangat di setiap hari
yang ia jalani.
Mempunyai senyum khas dari seorang nenek-nenek dengan
gigi ompongnya. Dengan kulit yang tentunya tidak lagi kencang.
Nah apakah semua tulisan haruslah berbentuk deskripsi?
Jawabannya tidak. Karena ada tulisan yang sebaiknya dibuat ke dalam bentuk
deskripsi, ada yang lebih cocok di buat dengan bentuk narasi, ekposisi,
persuasi atau bahkan argumentasi.
Penulis haruslah bisa menentukan jenis tulisan yang
harus dia buat sesuai dengan tujuan apakah ingin menceriakan suatu kejadian,
mengemukanan pendapat memberikan informasi dan fakta, atau bisa juga ingin
meyakinkan pembaca tentang suatu hal.
Jika di Dunia kerja maka kita akan mengenal istilalh
deskripsi pekerjaan/ deskripsi jabatan. Pengertian deskripsi pekerjaan menurut
para ahli ialah sebagai berikut :
Pengertian deskripsi pekerjaan ialah suatu pernyataan
yang tertulis dengan meliputi wewenang, tanggung jawab, tugas, dan hubungan lni
baik ke bawah atau pun ke atas dari suatu pekerjaan yang tertentu (Ardana,
Mujiati, dan Utama :2012)
Definisi deskripsi pekerjaan ialah sebuah catatan yang
sangat sistematis dan sangat teratut seningga bisa membuat tugas dan tanggung
jawab di pekerjaan/jabatan tertentu yang meliputi apa, bagaiman, kapan, mengapa
dan dimana seorang pekerja dilaksanakan dan seperti apa kualifikasi orang yang
berkuasa di jabatan tersebut (Sedarmayanti : 2009)
Pengertian deskripsi jabatan ialah suatu pernyataan
yang tertulis mengenai apa yang akan dilaksanakan dari pelaksana jabatan dan
bagaiman pekerjaan itu bisa di lakukan serta mengapa hal tersebut dilakukan
(Rivai : 2009)
Demikianlah ulasan mengenai pengertian deskripsi beserta contoh
source : ayoksinau
0 Response to "Pengertian Deskripsi Menurut Para Ahli Yang Sangat Terpercaya Beserta Contoh "
Post a Comment
Catatan :
~ Usahakan Komentar Yang Sopan / Tidak Menyinggung
~ Tidak Mengandung Kata kasar
~ Tidak Berbau porno Atau sara
~ Boleh Berupa Kritik Atau Saran
~ Komentar Sesuai Artikel Di Atas
~ Diharapkan Untuk Tidak menulis Link Hidup / Aktif